Cara Menonaktifkan Komentar di Story IG

Rafsablog.id – Halo pembaca setia, di artikel kali ini kami akan berbagi tutorial tentang cara menonaktifkan komentar di Instastory IG Instagram dengan mudah.

Kita tahu bahwa Instagram adalah media sosial terbesar untuk menyimpan foto dan video. Instagram yang kini satu induk dengan Meta mengalami perkembangan sangat pesat.

Banyaknya pengguna Instagram didasari dengan berbagai macam fiturnya yang menarik, salah satu fitur andalan IG adalah adanya Instastory atau Instagram Story untuk membuat story yang dapat dilihat oleh semua orang.

Story biasanya digunakan oleh orang untuk mengunggah atau menunjukan aktivitas terbaru yang dijalaninya, bisa berupa foto maupun video. Secara default Instagram membuka kolom komentar pada Instagram Story.

Rekomendasi

Hal tersebut bertujuan agar semua orang dapat melihat dan memberikan komentar Story terbaru seseorang. Namun, terkadang orang menjadi terganggu dengan adanya kolom komentar yang terbuka tersebut karena siapapun dapat mengomentarinya.

Dengan alasan tersebut Rafsablog menulis artikel tentang cara menonaktifkan atau mematikan komentar di Instagram Story ini untuk Anda yang risih ketika Instastory Anda selalu dikomentari oleh orang.

Cara Menonaktifkan Komentar di Story Instagram

Berikut adalah cara mematikan komentar di Instastory IG dengan mudah.

  1. Pertama silahkan buka aplikasi IG terlebih dahulu pada perangkat smartphone kesayangan Anda.
  2. Kemudian buka Profil > klik open menu di pojok kanan atas > pilih Pengaturan.
    Cara Menonaktifkan Komentar di Story Instagram
  3. Setelah itu klik menu Privasi.
    Cara Menonaktifkan Komentar di Story Instagram
  4. Pilih menu Cerita.
    Cara Menonaktifkan Komentar di Story Instagram
  5. Pada tulisan Izinkan Balasan Pesan, silahkan pilih Nonaktif.
    Cara Menonaktifkan Komentar di Story Instagram
  6. Selesai.

Cara Mematikan Komentar Instastory Melalui Story IG

Jika tadi lewat profil, maka sekarang langsung melalui Story IG, berikut langkah-langkahnya.

  1. Pertama klik buat story seperti biasanya.
  2. Setelah itu klik ikon Gear Pengaturan yang berada di pejok kanan atas.
    Cara Mematikan Komentar Instastory Melalui Story IG
  3. Kemudian pilih Cerita.
    Cara Mematikan Komentar Instastory Melalui Story IG
  4. Pada tulisan Izinkan Balasan Pesan, pilih saja Nonaktif.
    Cara Mematikan Komentar Instastory Melalui Story IG
  5. Selesai.

Cara Mengaktifkan Balasan Komentar Story Instagram

Jika Anda ingin mengembalikan atau mengaktifkan kembali fitur balasan pesa untuk semua orang, silahkan ikuti tutorial di bawah ini.

  1. Buat story seperti biasa.
  2. Kemudian klik ikon Pengaturan yang berada di pojok kanan atas.
  3. Setelah itu klik Cerita.
  4. Pada tulisan Izinkan Balasan Pesan silahkan Anda pilih Semua Orang atau Anda bisa juga memilih Orang Yang Anda Ikuti.
    Cara Mengaktifkan Balasan Komentar Story Instagram
  5. Selesai.

Mudah bukan tutorial cara mematikan atau menonaktifkan balasan komentar di Instastory atau Story Instagram. Dengan mengikuti langkah-langkah di atas sampai selesai, Anda akan bisa mematikan komentar Instastory IG.

Mungkin itu dulu artikel kali ini tentang cara menonaktifkan komentar di Story Instagram dengan mudah. Jika Anda mempunyai saran, masukkan, atau pertanyaan, silahkan tulis di kolom komentar ya. Semoga beramanfaat.

Ingin request artikel atau cerita dongeng? Silahkan klik link berikut request Artikel / Dongeng

Tinggalkan komentar