Mengganti favicon di blog memang tidak wajib dan tidak ada yang melarang jika favicon tidak dirubah atau diganti, tetapi dengan Anda mengganti favicon pada blog maka blog Anda akan semakin menarik dan terlihat lebih profesional. Selain itu favicon pada blog juga berfungsi sebagai identitas atau tanda pengenal dan agar blog Anda mudah diingat oleh orang yang mengunjungi blog Anda.
Ada 2 (dua) cara untuk membuat favicon blog, yang pertama dengan cara membuat favicon secara offline, dan yang kedua adalah membuat favicon secara online. Untuk membuat favicon sangatlah mudah jika Anda mambaca artikel ini dengan benar, oke langsung saja.
#1. Cara Membuat Favicon di Blog Secara Offline
Untuk membuat favicon blog secara offline, sebelumnya Anda harus menyiapkan bahannya terlebih dahulu yaitu software photo editor seperti Corel Drawm, Photoshop, Photoscape, d, jika Anda belum mempunyai Corel Draw atau photo editor lainnya, Anda bisa menggunakan Paint untuk membuat sebuah gambar dengan ukuran kotak, berikut langkah-langkah cara membuat favicon blog secara offline.Langkah 1: Pertama kita harus membuat terlebih dahulu gambar kotak dengan ukuran gambar yaitu maksimal 100x100 pixel dan dengan ukuran file tidak lebih dari 100kb. Anda bisa membuat ukuran gambar dengan menggunakan Paint yang sudah tersedia di sistem operasi windows. Lihat gambar di bawah.
1. Klik Resize.
2. klik Pixels.
3. Hilangkah tanda centang pada "Maintain aspect ratio."
4. Atur dengan ukuran 100 pada Horizontal dan 100 Vertical.
5. Klik OK.
6. Simpan dengan format jpg, gif, atau png.
Langkah 2: Setelah gambar kotak selesai dibuat, sekarang Anda bisa mengeditnya sesuka hati, bisa menggunakan photo editor seperti Photoshop, Corel Draw, atau Photoscape yang tidak terlalu berat, atau Anda bisa menggunakan Paint untuk yang jago menggunakan paint dengan skill dewanya.
Langkah 3: Saya asumsikan Anda sudah mempunyai gambar kotak persegi dengan ukuran 100x100 pixel dan ukuran filenya tidak lebih dari 100kb. Selanjutnya Anda bisa mengupload gambar yang sudah jadi di blog Anda dengan cara yang pertama adalah tentunya dengan login di blogger.com.
Langkah 4: Saya anggap Anda sudah login di blogger.com dan Anda sudah masuk di dashboard, selanjutnya Anda klik Tata Letak. Kemudian cari Favicon dan klik Edit. Setelah klik Edit, lalu cari favicon yang Anda buat tadi kemudian klik Simpan.
Itu tadi cara membuat favicon di blog secara offline, lalu bagaimana jika Anda tidak ingin repot dan ingin membuat favicon blog dengan instan dan secara online? Maka Anda bisa membaca artikel selanjutnya di bawah.
#2. Cara Membuat Favicon di Blog Secara Online
Bagi Anda yang tidak ingin repot bisa mencoba cara membuat favicon secara online. Banyak situs yang menyediakan tool untuk pembuatan gambar kotak persegi dan dikhususkan untuk membuat favicon blog, beberapa situs untuk membuat favicon blog:
http://www.favicon-generator.org/
http://www.genfavicon.com/
http://www.favicon.cc/
Cara membuat favicon secara online sebenarnya hanya tinggal mengupload file gambar yang sebelumnya sudah jadi lalu di convert menjadi ukuran yang sesuai dan dengan ukuran yang lebih kecil di bawah 100kb. Jadi jika Anda sudah mempunyai gambar yang ingin dijadikan sebagai favicon, Anda tinggal upload aja di salah satu situs tersebut, lalu Anda tinggal ikuti langkah-langkah yang tertera di situs tersebut untuk menjadikan sebuah favicon.
Kemudian jika Anda sudah berhasil membuat favicon secara online, tinggal Anda upload di blog Anda. Langkah-langkahnya seperti pada langkah ke-4 di point cara membuat favicon di blog secara offline di atas tadi. Setelah Anda upload di blog, favicon pada blog tidak langsung berubah tetapi Anda harus menunggu hingga proses perubahan selesai. Itulah artikel kali ini tentang cara membuat favicon di blog dengan mudah, jika ada yang mau ditanyakan silahkan tuliskan di kolom komentar.
Posting Komentar
Posting Komentar